29 December 2007

Libur musim dingin

Sekarang di Jepang memasuki libur musim dingin (fuyu yasumi). Begitu juga dengan saya yang saat ini lagi libur musim dinggin, kebetulan liburan musim dinggin tahun ini cukup lumayan panjang buat saya, karena tempat kerja saya memberikan libur selama 9 hari. Tapi biasanya rata-rata jatah liburan musim dingin pekerja dan pegawai kantor di Jepang ini 5 hari samapai satu minggu.
Sekarang aktifitas liburanku adalah membersihkan rumah sebelum memasuki tahun baru, karena ada budaya di Jepang di akhir tahun yang namanya "OOSOJI" yang artinya membersihkan, jadi masyarakat jepang membersihkan seluruh bagian rumah hingga bersih karena ada kepercayaan orang jepang, membersihkan rumah seperti membuang hal hal yang kotor di tahun ini dan bersiap menyambut tahun yang baru dengan bersih dan semoga tahun yang baru masuk hal yang baik.

18 December 2007

Menyambut Natal

Masyarakat Jepang bukan penganut agama Kristen, tetapi dalam menyambut hari raya natal di Jepang ini sangatlah meriah dengan pohon Natal yang di hiasi dengan berbagai warna warni lampu yang sanagat indah. hampir di tiap kota ,tempat keramaian ,dan pusat pertokoan di hiasi dengan nuansa hari raya natal yang sangat cantik dan meriah.
Ada budaya memberikan hadiah saat hari natal di Jepang ini.
Orang tua memberikan hadiah natal kepada anak anaknya,
yang lagi punya pasangan juga memberikan hadiah pada yang di kasihinya .
Dan yang paling penting saat seperti ini paling enak kita banyak banyak jalan jalan untuk menikmati indahnya malam Di Jepang saat mendekati hari Natal.

10 December 2007

Selamat jalan ABE

Jepang menangis lagi setelah di tinggalkan pembalap motor GP 500 cc, kesayanggan mereka yaitu Norick Abe. Yang meninggal karena kecelakaan lalu lintas saat mengendarain motor di daerah Kawasaki, prefektur Kanagawa Jepang. Pada tanggal 7-10-2007 , meninggaldi umurnya yang ke32 tahun.

Adapun profil dari Norick sebagai berikut:
Lahir pada tanggal 7 September 1975,
Tahun 1993, di umur 18 tahun menjadi juara balap motor 500 cc di Jepang.
Di tahun i994 masuk dalam kejuaraan dunia motor Grand Prix 500 cc, ikut dalam kejuaraan motor GP sampai tahun 2004, dalam periode itu 3 kali mendapatkan juara 1 dan 17 kali naik podium.
Di tahun 2005 sampai dengan 2006 mengikuti kejuaraan balap motor Super Bike, dan di tahun 2007 kembali ke Jepang dan mengikuti kejuaraan di jepang.
Tapi apa daya kehendak yang kuasa seorang Abe yang gagah perkasa di atas jalan res, harus meninggal saat mengendarai motor biasa di jalan raya. Selamat jalan Satriaku Norick Abe.
Kemarin hari Minggu tanggal 9 Desember 2007, Tim Yamaha yang menjadi sponsor Norick Abe mengadakan acara mengenang Abe, acara ini di adakan di Odaiba Tokyo Jepang. Yang mana acara ini banyak di datangi oleh penggemar Abe dari segala penjuru, begitu banyak karangan bunga yang datang tak kalah hebatnya banyak pan yang menangis saat pemutaran cuplikan beberapa gambar Abe yang di tayangkan mengunakan sekerin TV yang berukuran besar. Acara ini juga memajang beberapa motor Yamaha yang di kendarai oleh Abe selama mengikuti kejuaraan balap motor, dan tak ketinggalan mobil yang biasa di kendarai oleh Abe sebuah mobil Ferari, dan banyak hal lain yang di lihatkan untuk umum. Dan tak ketinggalan di jualnya pernak pernik yang mengambarkan Norick abe sebagai kenang kenangan.

03 December 2007

Jam kerja

Ada hal yang sama antara Negara Jepang dan Indonesia, mengenai lama waktu jam berkerja yaitu selama 8 jam satu hari. Tapi jangan salah 8 jam kerja di Jepang ini benar benar 100% di pakai untuk kerja, sedangkan 1 jam itirahatnya tidak terhitung sebagai jam kerja. Berbeda dengan sewaktu saya kerja di Indonesia dulu satu hari bekerja selama 8 jam kerja dan termaksud 1 jam istirahat di dalamnya. Padahal setiap saya bertanya sama orang orang yang bekerja di Jepang ini mengenai jam kerja mereka pasti jawabanya sama 8 jam kerja, Padahal saya pikir meraka ada di linkungan kantor selama 9 jam.

02 December 2007

selamat datang musim dingin

Sekarang di Jepang dalam pertengahan musim antara akhir musim gugur (aki), dan memasuki musim dingin (Fuyu). Pada saat ini adalah waktu yang indah di Jepang ini untuk menikmati pemandangan pohon yang daunnya mulai berwarna kuning dan berwarna merah yang akan mulai gugur berjatuhan. Pada saat ini saya tidak mau melewatkan saat indah musim gugur berjalan di bawah pepohonan yang berwarna merah dan kuning yang satu persatu menjatuhkan daunnya, Pada waktu ini melihat pemandangan musim gugur dan mengucapkan selamat datang lagi musim dingin di Jepang ini.

Ini indah daun momiji yang berwarna merah yang akan siap berguguran.